Pages

CLEAN UP KENJERAN 2014

Minggu, 01 Februari 2015

Surabaya, 21 September 2014
Bahu Membahu : Para kader lingkungan SDN Bubutan IV Surabaya membersihkan sampah di pantai Kenjeran.

Tim Eco school SDN Bubutan 4 turut berpartisipasi dalam Clean Up Kenjeran 2014. Tem terdiri dari 10 siswa dan dua guru. Tim berhasil mengumpulkan 3 karung sampah dari pantai kebanggaan warga Surabaya tersebut. Berbagai jenis sampah ditemukan di sana seperti plastik, karung, kain, kayu dan kulit kelapa. Bahkan yang paling menjiikkan yaitu kotoran manusia juga banyak berserakan.  Sampah plastik yang paling banyak dijumpai disana yaitu sekitar 95%.

Tim dianjurkan untuk tidak membawa sampah baru dalam acara clean up kenjeran tersebut. Jadi anak-anak membawa tempat makan dan botol minum sendiri untuk mengurangi sampah. Kebiasaan ini sudah diterapkan disekolah. Namun masih banyak penjual jajan dan es yang masih memakai kantung plastic dan sedotan. Untuk itu pemerintah dan warga sekitar harus terus memberikan pendidikan karakter hidup ramah lingkungan kepada para penjual dan pengunjung pantai.

Cuaca yang sangat panas tidak mengendurkan semangat para relawan yang berjumlah lebih dari 6000 relawan. Mereka sangat antusias mengikuti seluruh kegiatan. “Panas bu tapi senang karena banyak temannya” ujar Khofila siswi kelas 4A. lebih lanjut, frizi, siswa kelas 5B menjelaskan bahwa dia baru pertama kali ikut bersih-bersih pantai kenjeran. Banyak manfaat yang diambilnya seperti harus mengurangi sampah plastic di rumah, disekolah dan dimana saja berada. Dia baru faham bahwa sampah plastik butuh berpuluh-puluh tahun untuk bisa teruarai.

Kegiatan clean up ini dilaksanakan secara serentak diseluruh dunia yang dimotori uleh UNEP. Kegiatan ini diselelnggarakan oleh Tunas Hijau Indonesia bersama PEMKOT Surabaya dalam rangka acara Clean Up The World bersama-sama para pegiat lingkungan diseluruh dunia.

Daftar nama Tim Eco School SDN Bubutan IV yang mengikuti Clean Up Kenjeran adalah sebagai berikut :

NO
NAMA
KELAS

1
FRIZI
5B
2
NAUVAL
5C
3
FAIQ
5D
4
ASROFI
5E
5
KHOFILAH
4A
6
ARDINA
4A
7
AYODIA
4C
8
AZIZAN
4C
9
FIRA
4D
10
SAIFUL HIDAYAT
6B
11
YAZID AHMAD
Guru
12
SRI RESDARWATI
Guru

Tidak ada komentar:

Posting Komentar